Cara Mengubah Resolusi Layar Smartphone Biar Lebih Berkualitas

Cara mengubah resolusi layar smartphone biar lebih berkualitas – Saat membeli sebuah smartphone android pastinya ada beberapa spesifikasi yang diperhatikan seperti besarnya memori, daya baterai, performa CPU, termasuk soal resolusi layar. Masalah resolusi ini amatlah penting terutama bagi para gamers yang hobi ngegame di ponsel. Resolusi layar rendah tentunya membuat mereka yang doyan main game android jadi kurang puas. Oleh karena itu, admin akan berbagai tips cara mengubah resolusi layar smartphone android biar lebih berkualitas.

Cara mengubah resolusi layar smartphone android

Ubah resolusi layar smartphone android dengan Screen Shift
Sekarang mungkin sobat Ulfandroid penasaran, apakah betuk layar smartphone android bisa diubah? Padahal jelas bawaannya cuma segitu. Memang kalau secara hardware kita tidak bisa mengubah kualitas resolusinya, tetapi dengan memakai aplikasi tertentu, kita dapat merasakan asyiknya menggunakan ponsel android dalam resolusi HD 1080p padahal bawaannya hanya 720p.

Nama aplikasinya ialah Screen Shift, kamu bisa unduh langsung di Google Playstore. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk mengatur resolusi layar, kerapatan piksel, sampai overscan. Aplikasi Screen Shift dapat dipakai untuk android versi 2.3 ke atas, tetapi jika ingin dipasang pada android 4.3 ke atas maka ponselmu perlu diroot terlebih dahulu. (Baca juga: Cara Menghilangkan Virus Android Tanpa Anti Virus)

Setelah Hp kamu yakin telah diroot, maka langkah selanjutnya yang harus dilakukan sebagai berikut:

1. Unduh dan install aplikasi Screen Shift di smartphone kamu. Setelah itu jalankan aplikasinya dan setujui permintaan akses root kemudian akan muncul peringatan serta tutorial. Kalau bagian ini tidak ada masalah silahkan lanjutkan.

2. Layar akan menampilkan pilihan untuk mengubah resolusi dan kamu bisa setting secara manual resolusi layar baru yang diinginkan, maupun memakai opsi resolusi bawaan aplikasi yang sudah ada. Cukup atur bagian width x height yang tertera.

3. Untuk mengaktifkan efek resolusi yang baru, cukup menyalakan toggle screen shift. Saat dinyalakan kamu sudah dapat merasakan efek layar beresolusi tinggi dan untuk membuatnya kembali dalam mode default, maka cukup matikan toggle screen shift.

4. Jika kamu tidak ingin tampilan resolusi di seluruh aplikasi maupun homescreen, maka ada pilihan Per-app profiles dimana kamu dapat mengatur resolusi layar yang berbeda untuk tiap-tiap aplikasi. Contohnya untuk game khusus resolusi layar 1080p sedangkan untuk tampilan layar Playstore cukup 720p, sedangkan Homescreen mendapat resolusi default.

5. Setelah mengatur resolusi layar per aplikasi, kamu cukup mengaktifkan toggle screen shifnya. Sayangnya untuk opsi ini kamu tidak bisa memasukkan secara manual resolusi layar yang diinginkan dan terpaksa memakai pilihan resolusi yang sudah disediakan oleh aplikasi.

6. Selesai.

Itulah cara mengubah resolusi layar smartphone biar lebih berkualitas. Sebagai saran, sebaiknya kamu tetap atur homescreen dalam mode resolusi default saat ingin mencoba pengaturan resolusi layar per aplikasi. Mengapa? Sebab semua aplikasi akan mengikuti resolusi homescreen jika kamu sudah mengaturnya menjadi resolusi tertentu.

Sebagai catatan tambahan, kalau sudah mengaktifkan aplikasi Screen Shift ke resolusi tertentu, maka kamu tidak dapat melakukan screen shot. Jadi kalau mau mengambil screen shot, segara pengatura resolusi layar dan toggle screen yang sudah diaktifkan harus dimatikan terlebih dahulu. Selain itu, jika smartphone kamu setelah disetting dengan resolusi baru menjadi tidak berjalan, maka tunggulah sekitar kurang lebih 15 detik dan resolusi layar akan kembali dalam mode default. Jika tetap tidak bekerja, maka lakukanlah reboot. Semoga bermanfaat.

Cara Melewati Adf.ly


Blog, Updated at: 13:45:00

0 komentar:

Post a Comment

Apabila kalian memiliki pertanyaan atau ingin lapor masalah link error, bisa langsung melakukan komentar serta dimohon untuk dapat menggunakan bahasa yang sopan, tidak melakukan spam, tidak menaruh link aktif, dll.. terima kasih..

Artikel N

Artikel I