4 Aplikasi Pencari WiFi Gratis Untuk Android yang Bisa Kamu Pasang

Aplikasi pencari WiFi gratis untuk android – Jaman sekarang memang jaringan internet semakin dicari-cari, terutama para pengguna smartphone atau tablet android. Internet memang digunakan untuk bermacam-macam keperluan mulai dari chattingan sampai main game. Kuota internet berbayar biasanya mahal dan cepat sekali habis apalagi kalau sudah buat ngegame, oleh karena itu nih ada 4 aplikasi gratisan untuk kamu-kamu yang pengen dapat WiFi tanpa perlu bayar dan bisa dipasang langsung di Hp mu. Simak ulasannya!

Aplikasi pencari WiFi gratis untuk android

Pencari Wi-Fi Gratis untuk Smartphone Android

Ingin dompet tidak bolong karena beli pulsa internet? Berikut ini 4 aplikasi pencari WiFi gratis untuk android, jadi saat kamu sedang jalan dimana saja bisa langsung jalankan aplikasinya:

1. Free Zone (Movile)

Aplikasi keren ini membantu kamu untuk menemukan WiFi Hotspot terbaik yang bisa ditemukan dengan melihat pada peta yang diberikan. Tidak hanya itu, pengguna juga dapat mengecek seberapa kecepatan tiap WiFi yang ada dengan bantuan speed test, so kamu tinggal melihat apakah WiFi itu lola atau tidak. Di dalam aplikasi ini, juga terdapat fitur untuk konek langsung ke sinyal WiFi yang kuat, sedangkan akan otomatis menolak sinyal yang lemah. Lalu yang jadi pertanyaan adalah bagaimana dengan WiFi hotspot ber-password? Jangan khawatir soal itu karena Free Zone juga menyediakan password dari beberapa WiFi yang dikunci. Password yang ada tidak dihack atau dibagikan secara illegal, tetapi si pemilik jaringan WiFi-lah yang sukarela membagikan agar para pengguna lainnya dapat ikut memakai.

Kamu cukup download aplikasinya melalui link berikut INI.

2. WiFi Analyzer (Farproc)

Melalui aplikasi ini, kamu dapat menemukan sinyal atau jaringan WiFi mana yang paling kencang dan paling mudah ditangkap oleh smartphone androidmu. Nanti saat dijalankan, maka layar aplikasi akan menunjukkan sinyal WiFi berbeda-beda warna sekaligus bagaimana kekuatan sinyal mereka berubah secara real-time. Biasanya sinyal tersebut akan berubah-ubah tergantung jarak smartphone androidmu. Jadi, pilih saja WiFi yang terdekat dan memiliki sinyal paling kuat.

Kamu cukup download aplikasinya melalui link berikut INI.

3. Osmino Wifi (RIWW)

Osmino merupakan salah satu aplikasi pencari WiFi gratis terbaik dimana kamu dapat memakainya untuk mencari jaringan internet cepat dan terdekat. Pada layar akan terdapat peta yang menunjukkan akses poin WiFi gratis dan kemudian akan otomatis menyeleksinya sampai ditemukan yang terbaik untuk androidmu. Cara seleksinya adalah dengan menilai apakah WiFi masuk dalam kategori pribadi atau umum, password atau tanpa password, dan juga ratingnya.

Pertama-tama kamu dapat memakai Google Maps untuk mencari WiFi yang terdekat, setelah itu gunakan speed test untuk mengecek kecepatan WiFi yang ada. Selain itu, terdapat banyak sekali fitur yang bisa dicoba dalam aplikasi ini seperti advert blocker, usage statistic, homescreen widgets, augmented reality, dan masih banyak lagi.

Kamu cukup download aplikasinya melalui link berikut INI.

4. WiFi Map (LLC)

Aplikasi yang menyenangkan besutan LLC ini juga dapat diandalkan kalau soal mencari jaringan inet gratis. Terdapat fitur untuk menemukan password dalam WiFi hotspot yang dikunci. Yang menarik adalah aplikasi ini juga memberikan tempat-tempat bisnis umum yang terdapat WiFi gratis seperti kafe, supermarket, hotel, dan sebagainya. Meski kamu dalam posisi offline, kamu masih tetap dapat menjalankan aplikasi ini dengan cara mengunduh peta seluruh kota. Tidak mengherankan kalau aplikasi keren pencari WiFi ini memiliki database terbesar dari seluruh dunia.

Kamu cukup download aplikasinya melalui link berikut INI.

Itulah daftar 4 aplikasi pencari WiFi gratis untuk android yang bisa kamu pasang. Semoga bermanfaat (baca juga: Cara Mengubah Resolusi Layar Smartphone Biar Lebih Berkualitas).

Cara Melewati Adf.ly


Blog, Updated at: 14:45:00

0 komentar:

Post a Comment

Apabila kalian memiliki pertanyaan atau ingin lapor masalah link error, bisa langsung melakukan komentar serta dimohon untuk dapat menggunakan bahasa yang sopan, tidak melakukan spam, tidak menaruh link aktif, dll.. terima kasih..

Artikel N

Artikel I