Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android

Ulfandroid on Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android - Beberapa pengguna smartphone android pasti pernah mengalami memory yang penuh pada internal memory perangkat nya, terutama untuk perangkat yang memiliki kapasitas penyimpanan internal yang kecil. meskipun semua aplikasi telah dipindahkan ke sdcard, namun tetap saja tidak banyak membantu melegakan internal memory. Perlu kalian ketahui bahwa aplikasi tetap akan membuat atau menulis file pada internal memory meskipun aplikasi tersebut telah kalian pindahkan ke sdcard. jadi bagaimana mengakali internal memory yang kecil tersebut agar bisa menginstal banyak aplikasi?

Sebagian besar pengguna android tentu sudah mengenal aplikasi yang sangat powerful bernama Link2SD. aplikasi ini banyak sekali direkomendasikan oleh para pengguna android yang sudah mencoba untuk mereka yang menggunakan perangkat dengan kapasitas penyimpanan atau memory internal yang kecil. hal ini karena aplikasi tersebut mampu dengan efektif memindahkan data aplikasi ke sdcard. namun untuk dapat melakukannya, terlebih dahulu harus dilakukan partisi pada sdcard yang kalian gunakan agar aplikasi dapat bekerja secara optimal.

Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android

Android memiliki banyak ruang lingkup pengembangan yang dapat membuat pengguna mampu mengubah sistem dan membuat mereka berguna sesuai keinginan kalian. mobiles dan sdcard adalah salah satu hubungan penting yang dapat mengelola setiap kinerja dan penyimpanan file. untuk meningkatkan fleksibilitas dan performa maka ada baiknya memori ekstrnal kita dapat digunakan untuk menjadi bagian dari mmori internal. cara yang mudah yaitu memartisi ruang kosong di memory card.

Apa itu partisi sdcard? secara sederhana partisi sdcard adalah memecah sdcard perangkat kalian menjadi dua bagian dan membuat satu bagian dapat diakses untuk mobile ( menjadikannya sebagai memori internal ) dan bagian lain bagi pengguna (untuk media simpan file). Setelah kalian mengetahui tentang memartisi kartu memori baik itu sd card, micro sd, atau harddisk Komputer sekalipun pada umumnya sama.

Ada beberapa cara dengan mana kalian dapat melakukan partisi kartu sdcard. kalian dapat melakukannya dengan beberapa software yang tersedia untuk PC. Software untuk partisi memori sd card untuk aplikasi link2sd di android yaitu Mini Tool Partition Wizard, Easeus Partition Manager, dll. disini saya akan bahas dengan kedua cara yaitu dengan menggunakan komputer dan satu lagi menggunakan perangkat android kalian sendiri. nah, kalau begitu kalian harus menyiapkan beberapa komponen dan peralatan yang akan kita gunakan selama proses berlangsung.

1. Menggunakan komputer.

1.1. Perangkat android kalian yang ingin dilakukan partisi. namun, sebelum itu kalian backup dahulu semua data-data penting yang terdapat di dalam sdcard dan paling penting perangkat android kalian harus sudah di root sebelumnya.
1.2. Card Reader (untuk perangkat android pada umumnya). usahakan untuk card reader biasa harus yang bagus agar selama proses tidak terganggu.
1.3. Aplikasi minitool partition wizard, kalian unduh disini.
1.4. Kapasitas Memori Eksternal kalian minimal adalah 4GB (sebenarnya 1GB dan 2GB bisa kalian lakukan partisi, alangkah lebih baik menggunakan sdcard 4GB). Recommended 4GB, 8GB, 16GB, 32GB with Class 4 or higher.

2. Menggunakan android.

2.1. OS perangkat android (Gingerbread, Ice Cream Sandwich or Jelly Bean).
2.2. Perangkat android kalian harus dilakukan root terlebih dahulu apabila masih belum di root sebelumnya.
2.3. Kapasitas memori eksternal kalian minimal adalah 4GB (sebenarnya 1GB dan 2GB bisa kalian lakukan partisi, alangkah lebih baik menggunakan sdcard 4GB). Recommended 4GB, 8GB, 16GB, 32GB dengan Class 4 atau class lebih tinggi.
2.4. Busybox, kalian unduh disini.
2.5. Android partition aparted, kalian unduh melalui google play atau disini.

NB : Aplikasi aparted harus terinstall di memori internal agar tidak mengalami error. karena sebelum melakukan partisi semua data di sd card (memori eksternal) kalian akan hilang. lakukan backup data kalian di memori eksternal terlebih dahulu dengan cara copy paste ke komputer dengan menggunakan card reader /mmc adapter.

Jika salah satu dari cara diatas sudah kalian siapkan semua bahannya, selanjutnya kita akan memulai proses cara membuat partisi sdcard untuk link2sd di android.
1. Menggunakan komputer.

1.1. Jangan lupa untuk membackup data kalian yang terdapat pada sdcard ke PC. tinggal kalian copy saja semua file yang ada di sdcard ke PC agar data tidak hilang jika terjadi kesalahan pada saat proses. selanjutnya jalankan aplikasi minitool partition wizard pada PC yang sebelumnya sudah kalian install di komputer, pilih letak dari sdcard kalian misalkan disk 2 (F:), disk ini biasanya adalah memory sdcard kalian. akan tepai, kalian lihat terlebih dahulu apakah benar itu adalah sdcard kalian. kemudian klik kanan pilih "move/resize".

1.2. Bagian ini akan membuat partisi pertama yang berguna untuk menyimpan data seperti music, gambar dll sehingga membutuhkan memory yang besar. untuk sdcard berkapasitas kecil (seperti pada contoh menggunakan memory 2GB) disarankan untuk membuat sekitar 1.5GB atau sesuai kebutuhan. untuk memori yang lebih besar, silahkan atur sesuai kebutuhan anda, partisi ini disarankan menggunakan memory sekitar 75-90% atau lebih dari kapasitas memory yang tersedia. cara mengaturnya adalah dengan menggeser kotak paling kanan pada "size and location" lalu klik ok.

NB : untuk memory 2GB, bisa langsung ke tahap 1.5. tahap 1.3 dan tahap 1.4 khusus untuk memory yang mempunyai kapasitas diatas 2GB.

1.3. Sisa dari memory yang tidak terpakai akan kita gunakan untuk partisi kedua yang berguna untuk menyimpan data aplikasi seperti cache (yang seharusnya di simpan di internal memory) sehingga internal memory pada device tetap aman. klik kanan lalu pilih "create". sesuaikan "create as : primary", "file system : EXT2" apabila ada muncul popup menu, klik "yes".

Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android

1.4. Untuk memory berkapasitas kecil (seperti pada contoh 2GB) langsung saja klik OK dan lanjutkan ke langkah berikutnya. Untuk memory berkapasitas 4 GB atau lebih, anda boleh menyisakan ruang lagi untuk partisi ketiga yang berguna untuk membantu kinerja RAM. Partisi ketiga menggunakan kapasitas paling kecil, cukup 2-4% dari kapasitas memori atau sesuai kebutuhan anda. untuk membuat klik "kanan => create" sisa memory yang belum digunakan. "create as : primary", "file system : linux swap" lalu klik OK.

1.5. Setelah tidak ada sisa lagi, klik "apply" pada sisi kiri atas dari Minitool. pastikan kalian tidak menggunakan power saver pada notebook jika kalian menggunakan notebook sebagai media, dan matikan semua aplikasi yang berjalan pada PC atau notebook (kecuali Minitool) serta nonaktifkan antivirus pada komputer kalian. jika sudah, klik yes pada menu pop up.

1.6. Tunggu hingga proses selesai. setelah selesai, tutup minitool kemudian masukkan kembali sdcard ke perangkat kalian. disarankan masuk ke menu "CWM => wipe cache partition => yes wipe cache"  setelah memasukkan sdcard ke perangkat. kemudian masih dalam CWM, pilih "mounts and storage => format/sd-ext => yes format" (mungkin pada beberapa perangkat saja yang bisa masuk ke CWM. namun, jika langkah tersebut tidak ada dalam menu CWM, maka kalian lewati saja) lalu reboot system.

2. Menggunakan android.
2.1. Harus sudah dilakukan backup sdcard ke PC kalian sebelumnya karena proses partisi akan menghapus semua yang terdapat pada sdcard. setelah di backup dan install file aparted, masuk ke "setting => penyimpanan => lepaskan kartu micro sd storage => unmount sdcard" pada perangkat. proses ini akan bekerja hanya jika kalian telah meng-unmount sdcard.

2.2. Aparted yang sudah kalian install kemudian kalian jalankan dan pilih tab "create", tekan tombol hijau "+". maka kalian akan diminta untuk membuat partisi pertama. partisi ini akan dapat diakses bagi pengguna sebagai penyimpanan eksternal. kalian dapat memilih jumlah ruang sesuai dengan pilihan. caranya yaitu dengan hanya menggeser garis warna hijau sesuai keinginan. jika kalian menggunakan 4 GB kartu SD (3,69 akan terbaca) membuat partisi pertama sebesar 2GB. pilih jenis sebagai "FAT32" dan pilih "apply changes". ini akan membuat partisi utama yang diinginkan dengan menghapus semua isi kartu SD yang digunakan sebagai penyimpanan eksternal.

Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android

2.3. Setelah menyelesaikan pembuatan primary partition (partisi pertama) sekitar 2GB. kalian akan ditampilkan bagian 1 dan bagian 2 yang tersedia untuk kartu sdcard. kalian dapat membuat beberapa bagian sdcard maksimal 4 partisi. tetapi sebaiknya cukup kalian buat dua partisi saja. jumlah partisi yang banyak membutuhkan keahlian yang lebih teknis misalnya developers. sekarang bagian pertama adalah partisi utama yang kalian buat dan bagian kedua adalah ruang yang tersisa yang akan digunakan oleh perangkat sebagai memori internal. ceklis kotak pada bagian yang tersisa kedua dan ganti jadi "EXT2" bukan format "FAT32" seperti sebelunya. sekarang aplikasi akan membuat partisi kedua dan kalian tunggu hingga selesai.

2.4. Setelah kalian ceklis "part 2" kemudian klik "crate" atau bisa dengan menekan tombol opsi "pengaturan" pilih "lanjut perubahan". jika sdcard kalian class 6 atau class 10 dan minimal kapasitas 4GB. bisa membuat 3 partisi dan partisi terakhir adalah SWAP. SWAP membantu untuk meningkatkan proses RAM. SWAP tidak perlu terlalu banyak karena dari Linux sediakan space sekitar 100 - 500 MB saja. langkah selanjutnya, silahkan reboot devices android kalian. Setelah hp kalian melakukan proses restart secara otomatis partisi memori SD Card telah selesai dilakukan menjadi 2 bagian.


Nah, dari kedua cara diatas mana yang akan kalian gunakan? keduanya sih sama-sama simpel menurut saya. namun, itu semua tergantung dari kalian yang memilih mana yang kalian sukai. sekian artikel tentang Cara Membuat Partisi SDCard Untuk Link2SD Di Android. semoga bisa bermanfaat dan berguna untuk kalian semua. terima kasih sudah berkunjung.

Cara Melewati Adf.ly


Blog, Updated at: 10:53:00

9 komentar:

  1. gan gimana langkah berikutnya gan, saya sudah buat partisi, tapi memori saya tidak terbaca di komputer saya. mohon pencerahannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. tidak terbaca? pas buat partisi gk ada error kan... coba di lepas kemudian colokan kembali, apabila masih sama coba port usb lain gan... atau restart dl komputernya

      Delete
  2. bro itu saya udh bikn partisi fat 32 trus gimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Doni Sahaja

      agan pake cara satu atau 2 gan?

      Delete
    2. kl menggunakan cara 2, tinggal buat partisi lagi gan.. cuman dengan format EXT.. soalnya yang pertama fat32 itu untuk penyimpanannya.. :D

      Delete
  3. sudah dikerjain semua langkah diatas, tapi selalu bootlop stelah di reboot

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Tamim Wek

      selalu bootloop? aneh gan ko bootloop? agan mau flashing atau gmn nih gan..

      Delete
  4. huh, jadi tidak terbaca memoriku

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Opec Topek

      wah.. sry gan, untuk semua hal yang ingin dilakukan sebaiknya pikirkan dlu gan.. soalnya ini kan bersifat DWOYR.. jadi semua resiko harus di tanggung sama pemilik.. disini ane hanya membagikan caranya saja.. maaf..

      Delete

Apabila kalian memiliki pertanyaan atau ingin lapor masalah link error, bisa langsung melakukan komentar serta dimohon untuk dapat menggunakan bahasa yang sopan, tidak melakukan spam, tidak menaruh link aktif, dll.. terima kasih..

Artikel N

Artikel I